Skip to main content

Perkembangan Janin Saat Ibu Hamil 18 Minggu

Apa yang terjadi pada saat ibu hamil 18 minggu?

  • Saat ibu hamil 18 minggu tulang si Kecil semakin kuat dan keras. Tulang rawan yang lembut kini berubah menjadi struktur yang keras

  • Panjang si Kecil mencapai 14 cm. Berat badannya sekitar 200 gram.

  • Indera pendengarannya berkembang. Tulang di bagian telinga dalam si Kecil sedang terbentuk bersama dengan ujung saraf yang membuatnya dapat mendengar suara di sekitarnya, seperti suara gemuruh di perut Ibu.

Bagaimana perkembangan otak si Kecil pada saat ibu hamil 18 minggu?

  • Sambungan antar sel saraf di batang otak dan sumsum tulang belakang si Kecil sedang terbentuk, dan akan bantu menyempurnakan gerak dan refleks si Kecil.

  • Dukung pembentukan kognitif dan motorik si Kecil dengan konsumsi makanan yang mengandung DHA.

Keluhan kehamilan apa yang mungkin Ibu hadapi di minggu ke 18 ini?

Beberapa ibu hamil mungkin akan mengalami mimisan mendadak pada tahap kehamilan ini, atau pada trimester kedua, karena adanya perubahan hormon. Cegah terjadinya mimisan dengan tips di bawah ini:

  • Tetap terhidrasi. Meminum banyak air mineral dapat mencegah membran di hidung menjadi kering, yang membuatnya lebih mudah membuat lapisan di hidung robek dan berdarah.

  • Hindari lingkungan yang dapat menyebabkan seperti asap. Meniup hidung terlalu kencang, terutama saat Ibu sedang flu, juga bisa membuat hidung berdarah.

 

Tips untuk Ibu di saat hamil 18 minggu

Jika Ibu diliputi stres dan depresi dalam menghadapi keluhan baru dan perubahan pada tubuh Ibu, bicara pada dokter maupun teman untuk mendapatkan dukungan. Kesehatan emosional juga penting untuk kehamilan Ibu.

Selain itu ibu juga harus melakukan berbagai macam olahraga ringan. Dengan melakukan olahraga maka otot akan terasa lebih relaks, stress akan sedikit berkurang dan masih banyak lagi. Ketahui lebih lanjut pada artikel "Tips Berolahraga untuk Ibu Hamil"

Enfa-A-Store-mobile